Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?

Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ? - Hallo sahabat InsideOfTech, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel data, Artikel jual, Artikel Tips, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?
link : Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?

Baca juga


Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?

Data apa saja yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ke pihak lain ?, mungkin itu adalah salah satu pertanyaan yang sering dilontarkan para pengguna ponsel pintar saat ini. Dimana jual beli smartphone bisa saja terjadi ketika seseorang ingin berganti tipe ponsel atau dengan alasan yang lainnya. Kali ini Admin dunia android akan membagi tips sederhana dan tentu saja berbagi tips aman ketika pemilik smartphone ingin menjual gadgetnya.
Tentu sah-sah saja dan hak setiap orang apakah ingin melakukan penghapusan data atau hal lainnya sebelum menjual ponselnya ke pihak lain. Namun alangkah baiknya melakukan tindakan pencegahan dari hal-hal yang tidak diinginkan di kemudian hari ketika ada data atau rahasia yang ada di smartphone yang kita jual jatuh dan disalahgunakan oleh pihak lain yang tidak betanggung jawab.

hapus data ketika menjual ponsel

Banyak kejadian dimana data pribadi seseorang yang ada di ponsel yang dia jual disalahgunakan pihak lain. Salah satu contoh yang sering kita jumpai di media berita adalah tersebarnya foto-foto yang dianggap pribadi muncul dan disebar oleh pihak lain ke media social tanpa seijin pemiliknya. Itu hanya salah satu contoh kecil dari sekian banyak data yang bisa saja sangat berarti bagi pemiliknya dan jatuh ke tangan yang tidak selayaknya.
Disini ada tips sederhana dan saya yakin anda semua bisa melakukan dengan mudah bagaimana dan apa yang harus dilakukan ketika ingin menjual ponsel ke pihak lain agar dikemudian hari tidak ada masalah yang timbul karena ternyata ada data penting yang belum sempat diamankan atau dihapus dari ponsel tersebut. yuk disimak tipsnya di bawah ini.


1. Yang pertama kali wajib anda lakukan adalah menghapus data telephone dari smartphone anda. Jangan ada satupun data dan nomor telephone teman, family atau siapapun yang pernah anda simpan di smartphone tertinggal di ponsel yang ingin anda jual. 

2. Hapus gambar, foto atau album pribadi yang menyangkut pribadi anda dari galery. Mungkin terlebih dahulu andda harus melakukan backup atau menggandakan file tersebut ke media lain sebelum melakukan penghapusan file. 

3. Hapus juga akun google yang terkait dengan smartphone anda. Mengapa demikian ?, seperti diketahui bahwa akun google yang terkait dengan ponsel android merupakan kunci dari semua sistem yang adda ddi ponsel anda, mulai dari settingan playstore, email, dan beberapa kaun lain yang terkait dengannya. 

4. Bila anda berniat menjual ponsel beserta dengan memori eksternal seperti microSD, lebih baik lakukan format. Walau dalam beberapa kasus, data yang sudah terformat bisa dikembalikan dengan software recovery namun tidak semua pembeli ponsel tahu akan fungsional software tersebut. Saran saya, jangan menjual ponsel beserta dengan memori eksternal yang tertancap didalamnya agar lebih aman.

5. Lakukan logOut dari semua akun yang anda miliki, seperti akun media social facebook, twitter, GPlus, whatsapp dan lain sebagainya.

6. Bila ingin lebih aman lagi lakukan format terhadap memori Internal dan setelah itu lakukan reset factory agar ponsel kembali fresh tanpa ada data yang tertinggal satupun.

Nah, beberapa tips aman ketika anda ingin menjual ponsel ke pihak lain diatas setidaknya patut dipertimbangkan demi keamanan privacy anda di kemudian hari. Lebih baik berhati-hati dan melakukan tindakan pencegahan walau anda punya keyakinan tidak ada data penting yang bisa disalahgunakan karena anda tidak tahu dimana suatu saat nanti ponsel anda berada digenggaman seseorang. Semoga tips diatas bermanfaat.


Demikianlah Artikel Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?

Sekianlah artikel Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ? dengan alamat link https://insideoftechno.blogspot.com/2016/07/data-apa-yang-wajib-dihapus-sebelum.html

0 Response to "Data apa yang wajib dihapus sebelum menjual Ponsel ?"

Posting Komentar